News

Panen dan Giling Tebu Dirayakan dengan Karnaval Multietnis

 Kamis, 28 Juli 2022, 22:46 WITA

beritalombok.com

IKUTI BERITALOMBOK.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritalombok.com, Dompu. 

Kegiatan giling dan panen perdana tebu tahun 2022 PT. Sukses Mantap Sejahtera (SMS) Dompu, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. 

Kali ini lebih unik dengan digelarnya Karnaval Manten Tebu, parade multietnis di kawasan Tambora, Sasak, Mbojo, Bugis-Makassar dan Bali. 
Karnaval sebagai penanda rasa syukur dengan semakin meningkatnya hasil panen Tebu dan produksi gula setiap tahunnya.

Parade berlangsung Rabu (27/7) di Area Cane Yard Desa Doropeti, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu. Acara begitu meriah dihadiri hampir seluruh karyawan perusahaan dan perwakilan masyarakat, mengusung tema “Dengan Tanam Tebu, Tumbuh Masyarakat yang Sejahtera”.

Manten Tebu yang dihadirkan dalam karnaval mengandung makna mengawinkan dua batang Tebu sebelum masuk proses penggilingan. Filosofinya, tebu-tebu yang dikawinkan diharapkan akan menghasilkan keturunan tanaman tebu yang banyak dan berkualitas.


Halaman :





TERPOPULER


Hasil Polling Calon Gubernur NTB 2024

Polling Dimulai per 1 September 2022


Trending Terhangat